Waspada..! Jembatan Penghubung Desa Sialang dengan Desa Rejosari Rusak

Newslan-id (Merangin) – Jembatan adalah struktur yang dibuat untuk menyeberangi rintangan, seperti air sungai atau jurang. Merupakan obyek Vital yang harus diperhatikan kualitasnya ( Layak atau tidaknya untuk dilewati olah orang pejalan kaki maupun kendaraan bermotor).

Dalam pantauan awak media ini, saat melintas melewati jembatan yang terletak di Desa Sialang atau Trans A4 Kecamatan Pamenang Kabupaten Merangin Provinsi Jambi 26/02/2023. Dimana kondisi jembatan sangat memprihatinkan, lantainya sudah rusak serta lapuk dan banyak bagian yang berlubang.

Kondisi ini tentu sangat mengkhawatirkan bagi pengguna jalan yang melintasi jembatan ini, seperti halnya yang disampaikan salah satu warga saat melintasi Jembatan kepada awak media ini.

“Kondisi ini sudah lama seperti ini pak, kami hampir setiap hari melewati jembatan ini untuk pergi dan pulang dari ladang, masih kata warga yang enggan menyebutkan namanya menambahkan. Minta tolong pak, sampaikan kepada pihak terkait untuk segera memperhatikan, memperbaiki jembatan ini pak,” ucapnnya dengan penuh harap.

Totoi

Baca Juga :   Penerima Nihil, Lapas Kelas II B Tetap Siapkan Remisi Natal