Newslan-id (Mesuji) – Pj Bupati Mesuji Sulpakar lakukan kunjungan kerja dan melaksanakan Musrenbang di Kecamatan Panca Jaya Kabupaten Mesuji, Selasa, 28/02/23.
Tak hanya melakukan kunjungan kerja dan Musrenbang, Pj Bupati juga meninjau Puskesmas Adi luhur dan an Sekolah SMP dan SMK Satap Kecamatan Panca Jaya.
Dalam kunjungan kerjanya kali ini, Bupati Sulpakar mengatakan betapa semangat dan antusias siswa siswi SD SMP dan SMA Menyambut kedatangannya.
“Kita harus mengutamakan kepentingan masyarakat dalam menunjang kesehatan pendidikan di Kabupaten Mesuji,” ujar Sulpakar.
“Kami meminta kepada seluruh Kepala Puskesmas agar berperan serta dan selalu siap menjalankan tugas demi masyarakat dan kepentingan orang banyak menjaga kesehatan,” tambahnya.
Karena pemerintah selalu berupaya agar bantuan bantuan untuk kepentingan masyarakat bisa tercapai khususnya infrastruktur jalan yang harus kita utamakan, jika infrastruktur sudah baik dan bagus masyarakat juga bisa nyaman menjalankan aktivitas.
Pemerintah juga meminta kepada perusahaan perusahaan yang ada di Kecamatan Panca Jaya dapat bekerjasama dengan pemerintah daerah untuk membantu keperluan keperluan masyarakat Kabupaten Mesuji.
Sambung Sulpakar, dirinya juga berpesan kepada orang tua agar bisa menjaga anak-anak yang masih sekolah agar tidak terpengaruh dengan hal hal yang negatif.
“Karena generasi penerus kita semua itu adalah anak-anak yang saat ini sedang menjalankan proses belajar agar di masa depan menjadi anak yang berguna,” ucap Sulpakar.
“Kami berpesan kepada guru dan orang tua agar dapat benar benar mengawasi dan menjaga anak anak baik itu di sekolah di rumah maupun saat mereka bermain,” tegasnya.
Hadir dalam acara Musrenbang Ketua DPRD Kabupaten Mesuji Elfianah, Staf Ahli Kabupaten Mesuji, Asisten,Kepala OPD, Babinkamtibmas Polsek Simpang Pematang, Babinsa, Kepala Sekolah serta Dewan Guru, Camat Panca Jaya, Kepala Desa se-Kecamatan Panca Jaya dan Siswa siswi SD SMP.
(Ridwan)