95 Siswa PSHT Cabang Lampung Selatan Tes Kenaikan Sabuk

 

Lampung – Lamsel – Newslan.id – Sebanyak 95 siswa perguruan pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Lampung Selatan tahun 2022 mengikuti Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) dari sabuk jambon ke sabuk hijau di Lapangan sepak bola dusun pegantungan, Desa Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan, Minggu (30/Januari/2022).

Para siswa nantinya akan mengikuti berbagai tahapan seleksi yang masing-masing tahap tersebut dilakukan selama 30 menit. Mulai dari pemanasan, (ke SH- an) tahap kedua (tes materi) diantaranya (senam dan jurus), (senam dasar dan senam massal), tahap ketiga (senam dan jurus toya), dan tahap keempat (mental dan fisik).

Ketua Cabang PSHT Ranting Deddy Sutomo mengatakan, setelah menyandang sabuk putih, para siswa nantinya diharapkan bisa menjuarai kompetisi-kompetisi olahraga beladiri yang dipertandingkan oleh berbagai unsur, serta mampu mengabdikan diri bagi bangsa dan negara.

“Yang pasti sebagai Siswa PSHT, wajib hukumnya bisa berbudi luhur dan pastinya bisa berperestasi di setiap ajang perlombaan,” kata Dedy Sutomo.

Dalam kesempatan ini, Deddy Sutomo juga berterima kasih atas dukungan penu dari semua pihak termasuk semua pengurus yang ada di wilayah Lampung Selatan. Oleh sebab itu, kedepannya pihaknya akan terus membantu pemerintah dalam berbagai kegiatan positif.

” Ia berharap mereka (siswa PSHT) dapat memberikan banyak prestasi terbaik dalam mengharumkan nama Kabupaten Lampung Selatan ke depannya,” Pungkasnya.(Ardiyanto).

Baca Juga :   Sat Samapta Polres Bogor Dan Jajaran Polsek Bersinergi Giat Operasi Mantab Brata Jelang Pemilu 2024
Mau Pesan Bus ? Klik Disini