Newslan-id (Bangko) – Hingga malam ini, pencarian Ozan (7) korban yang terseret arus sungai Merangin belum berhasil ditemukan.
Tingginya debit air menjadi salah satu faktor sulitnya proses pencarian korban, ditambah lagi akses yang cukup sulit. Hal ini disampaikan Kapolsek Kota Bangko AKP Harianto Sitepu.
“Untuk pencarian korban hanyut terkendala cuaca hujan, debit air naik dan akses lokasi tidak memungkinkan untuk pencarian malam ini,” ujar Kapolsek saat dijumpai di lokasi.
Terpantau, Brimob dan Tim SAR dari BPBD sejak sore sudah sampai di lokasi untuk membantu melakukan proses pencarian korban, namun dikarenakan kondisi tim sepakat untuk melakukan pencarian besok pagi.
“Untuk pencarian kita dibantu dari Brimob dan SAR Jambi dari Kabupaten Bungo. Tapi karena kondisi, maka kita sepakat pencarian kita mulai besok pagi pukul 6.30 WIB,” tutup Sitepu.
Diketahui, korban Ozan dikabarkan hanyut terseret arus sungai Merangin di Pulau Rayo Kelurahan Dusun Bangko saat bermain bersama saudara kembar dan temannya sekira pukul 11:53 Jum’at, 24/02/2023.
Tim Redaksi