PDAM Tirta Moedal Semarang Launching Produk Air Minum Kemasan.

Newslan.id – Semarang – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Moedal Kota Semarang melaunching produk air minum dalam kemasan dengan nama ‘Moedal’.

Wakil Walikota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu secara simbolis meresmikan peluncuran air minum dalam kemasan sekaligus memperingati HUT PDAM Tirta Moedal yang ke 111, di Kantor PDAM Tirta Moedal, Jalan Kelud Semarang.

Ita, sapaan akrab Wakil Walikota Semarang, berharap dengan adanya diversifikasi air kemasan ini menjadikan sumber pemasukan tambahan bagi PDAM dan Pemkot Semarang dengan memanfaatkan sumber air minum dari PDAM.

“Dengan adanya air minum kemasan ini selain menambah income dari PDAM juga bisa menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat. Pendapatan tersebut nantinya bisa masuk ke pemerintah dan kembali lagi ke masyarakat,” kata Ita.

Ita berharap, PDAM Tirta Moedal bisa terus melakukan inovasi serta selalu memberikan pelayanan yang baik untuk warga Kota Semarang. Selain itu SPAM semarang barat yang saat ini baru dikelola oleh PDAM diharapkan bisa bermanfaat bagi masyarakat dalam mendapatkan air bersih.

“Harapannya PDAM semakin baik dan hebat dan memiliki program yang bisa menunjang kesejahteraan masyarakat,” tandasnya.

Direktur Utama PDAM Tirta Moedal, Yudi Indardo menyampikan air minum dalam kemasan buatan PDAM saat ini sudah mengantongi izin dari BPOM dan sudah bisa dijual secara umum. Ia menyebut air minum dalam kemasan di produksi di daerah Gunungpati karena sumber mata air juga didapat dari daerah tersebut.

Air minum dalam kemasan ini memiliki beberapa ukuran yakni galon 19 liter, kemasan 330 ml dan 500 ml. Dalam satu jam, lanjut Yudi, pihaknya bisa memproduksi 100-150 galon dan 1000-1500 botol.

“Harga jual kita masih dibawah dari produk yang sudah ada tapi kita garansi kualitas tidak kalah karena mata air juga kita proses ozonisasi jadi ada butir ozon yang membuat semakin sehat kalau konsumsi itu,” ucap Yudi.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kota Semarang Muslim mengapresiasi PDAM Tirta Moedal yang telah berinovasi memproduksi air minum kemasan.

Baca Juga :   Oknum DPRD Depok Dari Partai Golkar, Kelakuan Arogan Seperti Kompeni.

“Kami ucapkan selamat ulang tahun untuk PDAM. Sebagai BUMD, PDAM Tirta Moedal telah berkontribusi memberikan pelayanan yang luar biasa disamping kontribusi deviden 55 persendan menyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD) dengan laba Rp. 50 miliar, ini luar biasa,” ujarnya.

Menurutnya, DPRD Kota Semarang selalu mensupport inovasi baru yang dilakukan PDAM. Salah satunya air minum kemasan dengan brand ‘Moedal’ ini.

“Seperti kita tahu, dari dulu PDAM kan menyediakan air bersih untuk mandi dan keperluan rumah tangga saja, namun kini ada air minum kemasan yang bisa dinikmati masyarakat, ” katanya.(Khrisna)