Newslan-id Jambi — Sejak dinahkodai oleh Riano Jayawardhana Nst. Partai Nasional Demokrat (NasDem) di Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat) menuai kritik tajam dari berbagai lapisan masyarakat.
Abdul Gani mengatakan perkembangan Partai Nasdem di Tanjab Barat tidak ada yang istimewa seperti yang berkembang di media sosial bahkan orang yang akrab disapa Gani itu menyebut terjadi kemunduran.
“Kalau menurut saya biasa-biasa saja tidak ada yang istimewa, sebuah kemunduran sesuai fakta saja tidak seperti yang berkembang di media sosial, karena saya sendiri ada di Tanjab Barat” imbuh Gani, Kamis (1/12/2022)
Menyikapi hal itu, Riano Jayawardhana memberikan respon menohok kepada pihak-pihak yang menyudutkan dia. Riano menyebut Nasdem Tanjab Barat semakin bergairah.
“Tokoh-tokoh masyarakat yang berbasis semakin banyak masuk Nasdem, Caleg Nasdem menembus angka lebih 100 persen dan melebihi kuota yang disiapkan” kata Riano.
Meski diterpa kritikan tajam hingga menjurus ke perjalanan karirnya, Riano menyebut Nasdem Tanjab Barat tetap diyakini oleh masyarakat menjadi pemenang Pemilu 2024.
“Itu saya anggap biasa dalam politik karena Nasdem sekarang, Nasdem yang sangat siap dengan infrastruktur dan caleg nya yang kuat dan diyakini publik NasDem berpeluang besar menang pemilu 2024 di Tanjab Barat, ini yang mungkin membuat NasDem menjadi godaan” ujar Riano.
Kendati demikian ketua DPD Nasdem Tanjab Barat itu tetap yakin partai Surya Paloh akan meraih kemenangan di Kabupaten Tanjab Barat sesuai dengan amanah yang diberikan kepada dirinya.
“Saya ingin menjawab amanah yang diberikan Surya Paloh dan Bapak ketua DPW Dr. H. Syarif Fasha. ME kepada saya sebagai ketua DPD Nasdem Tanjab Barat dengan kerja dan kemenangan di 2024, dan saya berterima kasih untuk kesempatan yang diberikan dan saya siap untuk itu” pungkasnya.(Ade)