Dinas Sosial Kabupaten Batanghari Beri Bantuan Ponpes Zulhijjah

 

Newslan.id – Batanghari. Dinas Sosial Kabupaten Batanghari memberikan bantuan berupa perlengkapan Santri Pondok Pesantren Zulhijjah yang terletak di Kelurahan Teratai, Kecamatan Muara Bulian, Kabupaten Batanghari, Jambi, Selasa, 26/07/2022.

Seperti diketahui beberapa pondok penginapan santri Ponpes Zulhijjah habis dilalap sijago merah minggu lalu, saat para santri sedang libur.

Dinas Sosial Kabupaten Batanghari memberikan bantuan berupa, Matras sebanyak 23 lembar, tenda gulung (terpal) sebanyak 5 lembar, selimut sebanyak 35 lembar, makanan sebanyak 33 paket dan kasur sebanyak 5 buah.

Bantuan diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Sosial (Kadisos) Batanghari Fauzan Azhari, SE, M.M kepada Ustadz Habibi mewakili pimpinan Pondok Pesantren Zulhijjah.

Dalam sambutanya Kadis Sosial menyebutkan, “ini ujian bagi kita semua yang merupakan takdir dari Allah SWT dan kita harus menerimanya. Mari kita ambil hikmahnya atas cobaan ini, mudah-mudahan Allah memiliki rencana terbaik kedepannya untuk kita semua, Aamin Yaa Rabbal Al Aamiin,” tutupnya.

Penyerahan bantuan didampingi Kasi Trantib Kecamatan Muara Bulian dan beberapa staf Dinas Sosial berjalan lancar. (End’s)

Baca Juga :   Datangi Kantor DPW Perindo, Maidani Siap Berikan yang Terbaik untuk Bungo
Mau Pesan Bus ? Klik Disini