Sukses Acara PERJUSAMI HUT ke-30 Tahun SMPN 22 Merangin Adakan Berbagai Kegiatan

Newslan.id/Merangin/Jambi
Jum’at/11/10/2024. Dalam rangka memperingati HUT yang ke-30 tahun SMPN 22 Merangin yang bertepatan tanggal 05 Oktober 2024 Sekolah mengadakan kegiatan PERJUSAMI (perkemahan Jum’at Sabtu Minggu) yang dimulai dari tanggal 4-6 oktober 2024 dan diisi dengan berbagai kegiatan lomba tingkat 1 regu penggalang di buper SMPN 22 Merangin. Diantara lomba yang diadakan adalah lomba LKBB, KIM, LC TP, BIVAK, kirim pesan Semaphore, sholawat untuk siswa Putri dan lomba azan untuk siswa Putra dan lomba-lomba lainnya.

Acara PERJUSAMI yang di adakan di SMPN 22 Merangin di Desa Lantak Seribu Kecamatan Renah Pamenang Kabupaten Merangin dibuka oleh ketua Kwaran Renah Pamenang Bapak Bibit Zuwana dan dihadiri oleh Kepala Desa Lantak Seribu Bapak Sukamto, sesepuh desa lantak seribu sekaligus pencetus berdirinya SMPN 22 Merangin Bapak Miswandi, kepala sekolah SD/MIS yang ada di lingkungan desa lantak seribu beserta ketua pemuda.

Kegiatan Lomba ditutup dengan melaksanakan api unggun pada malam minggu dan kegiatan hiking di minggu paginya. Kegiatan ini terlaksana berkat kerjasama panitia, dewan guru dan kakak- kakak sanggar di SMPN 22 Merangin

Kepala sekolah SMPN 22 Merangin Maryani menyampaikan bahwa acara PERJUSAMI sekaligus memperingati HUT ke-30 SMPN 22 Merangin, ini dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan rasa kebersamaan dan kekompakan antara guru dan siswa-siswi (ucapnya)

Lanjut Maryani selaku kepala sekolah SMPN 22 Merangin mengucapkan terimakasih kepada panitia, dewan guru, kakak-kakak sanggar yang telah bekerjasama sehingga acara ini berjalan dengan sukses (tutupnya)

(Tim)

Baca Juga :   Polres Sukabumi Kota Bersama Kodim 0607 Kota Sukabumi Bagikan 100 Paket Sembako.
Mau Pesan Bus ? Klik Disini