Dandim 0420/Sarko Hadiri Acara Parade Dekranasda Merangin Berbatik 2023

Newslan-id Merangin – Dalam rangka memperingati hari ulang tahun Merangin yang ke 74 tahun 2023, Dandim 0420/Sarko Letkol Inf Suyono S. Sos bersama Kasdim 0420/Sarko dan Para Perwira Staf Kodim 0420/Sarko, beserta istri, menghadiri acara penutupan acara Merangin Expo dengan tema “Merangin Berbatik 2023, yang bertempat di halaman Kantor Bupati Merangin Baru, Kamis Malam (21/12/2023)

Dalam penutupan Merangin expo ini di sampaikan oleh Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, M.H Kegiatan Dekranasda hari ulang tahun Merangin yang ke 74 tahun 2023 yang bertema “Batik Merangin “Merangin Bersatu, Merangin Maju” , adalah Wujud Positif Menjaga Budaya Dan Warisan Bangsa , yang bertujuan untuk menanamkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kerajinan serta memperjuangkan kepentingan pengusaha kecil khususnya di wilayah Kabupaten Merangin bisa menjadi lebih baik.

Dalam kesempatan tersebut Dandim 0420/Sarko Letkol Inf Suyono S. Sos mengatakan batik yang secara resmi telah menjadi pakaian nasional yang menurutnya bukan hanya melestarikan budaya akan tetapi bertujuan untuk menanamkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kerajinan serta memperjuangkan kepentingan pengusaha kecil khususnya di wilayah Kab. Merangin serta di harapkan dalam pengembangan kerajinan tangan kreatif dan inovatif perkembangan produk-produk kerajinan di daerah bisa menjadi lebih baik, “Kata Kasdim.

“Tentu ini sangat baik, yang mana harapannya nantinya kepengurusan Dekranasda mampu memberikan peran positif dalam meningkatkan pertumbuhan perekonomian bagi masyarakat, khususnya di di wilayah Kabupaten Merangin,” ungkap Dandim 0420/Sarko Letkol Inf Suyono S. Sos, (MCdim0420/Sarko)

Baca Juga :   Peringati Sumpah Pemuda ke-94, Ganjar : Pendidikan Ubah Nasib Diri, Keluarga dan Bangsa
Mau Pesan Bus ? Klik Disini