Newslan-id (Blitar) – Dalam rangka bersih desa Semen Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar dengan tema bangkitkan semangat berkarya dalam pelestarian seni dan budaya, kearifan lokal desa yang bermartabat yang dilaksanakan pada hari Minggu 11 Juni 2023.
Setyo ritno salah satu panitia atau tokoh pemuda desa Semen saat di temu Newslan.id, “menuturkan seperti yang tertulis dalam tema tentang pelestarian budaya serta kearifan lokal yang telah di gagas oleh pemuda pemudi desa Semen bersih desa kali ini seluruh peserta pawai membawa hasil bumi yang berbentuk gunungan atau kerucut yang dalam bahasa jawa di sebut Tumpeng, ada 22 hasil bumi yang berbentuk Tumpeng dengan berbagai kreasi dari seluruh warga Desa Semen yang mewakili dari RW nya masing masing, puncak dari acara ini adalah genduri atau nanti seluruh warga yang hadir bisa mengambil hasil bumi dalam bentuk tumpeng itu”, pungkasnya.
Berbagai tarian serta adat budaya turut memeriahkan acara Semen culture Festival memeberikan bukti kreativitas tiada henti dalam upaya masyarakat Desa Semen untuk terus melestarikan seni budaya kearifan lokal.
Acara dimulai pukul 10.00 WIB dan selesai sesui dengan jadwal yang di tentukan oleh Muspika Gandusari, kesuksesan acara ini juga tak lepas dari peran serta seluruh masyarakat desa Semen dan jajaran dari Polsek serta Koramil Gandusari.
Akp Heru Susanto selaku Kapolsek Gandusari dan Lettu Inf Misdianto Selaku Danramil Gandusari terjun langsung untuk membantu jalannya acara Semen Culture Festival.
Meski hujan deras namun tak menyurutkan pesrta untuk tampil dan memeriahkan acara hari itu.
Selaku ketua panitia ibu Sutini kepada Newslan.id juga mengucapkan, “terimakasih buat seluruh peserta ,teman teman panita ,perangkat desa dan berterimakasih kepada Bapak Camat Endro riyadi S.Sos.MM yang juga menunggui hingga acara usai, semoga tahun depan bisa kita gelar acara yang lebih spektakuler. Tutupnya. ( Dmr )