Doa Bersama dan Tasyakuran HUT SMAN 12 Merangin Ke 19, Buka Puasa Ramadhan 1445 H, dan Santunan Anak Yatim Piatu di SMAN 12 Merangin

Newslan-id Merangin. HUT SMAN ke 19 tahun ini kegiatan yang berlangsung sederhana tapi penuh makna. Jum’at (15/03/2024).

Tahun ini kegiatan ini diisi dengan kegiatan doa bersama dan santunan kepada anak yatim piatu dilingkungan desa Pinang Merah kecamatan Pamenang Barat Kabupaten Merangin Jambi.

Kepala Sekolah SMAN 12 Merangin Agus Salim S.Pt, S.Pd, MM  dalam sambutannya mengatakan, untuk HUT ke 19 tahun kita adakan sesederhana mungkin karena dalam bulan puasa ramadhan.

“HUT SMAN 12 Merangin tahun ini kita adakan sesederhana mungkin karena kondisi bulan ramadhan” ucapnya.

“Kegiatan kita isi dengan doa bersama dan santunan kepada anak yatim piatu di sekitar sekolah desa Pinang Merah kecamatan Pamenang Barat Kabupaten Merangin”tambahnya.

” Adapun untuk kegiatan perlombaan dan pertandingan dalam rangka HUT SMAN 12 Merangin ke 19, akan dilakukan mulai tanggal 20 April 2024″tutupnya.(red)

Baca Juga :   Ratusan Tanda Tangan Petisi Anak Nagari Dukung Kehadiran LKAAM Sumbar dan LKAAM Pessel Pengukuhan KAN Punggasan
Mau Pesan Bus ? Klik Disini