Dinas kesehatan meningkatkan Kompetensi tenaga Pelatihan di UPTD BKOM dan Pelkes Sumbar

Newslan-id Limapuluh Kota. Dinas kesehatan kabupaten lima puluh kota meningkatkan kompetensi dan Pendayagunaan tenaga kesehatan melalui pelatihan tenaga kesehatan yang dilaksanakan di UPTD BKOM dan pelkes prov sumbar

  1. PELATIHAN MANAJEMEN PUSKESMAS

Penyelenggaraan pelatihan dilakukan di UPTD BKOM dan Pelkes Provinsi Sumatera Barat yang dilaksanakan. selama 10 (Sepuluh) hari efektif pada tanggal 12 s/d 22 September 2023 dengan jumlah jam pelatihan. sebanyak 83 JPL. Kegiatan pelatihan ini terdiri dari teori sebanyak 77 JPL @45 menit dan praktek lapangan sebanyak 6 JPL @60 menit. Praktek lapangan dilakukan di wilayah Puskesmas Kota Padang yaitu Puskesmas Ambacang, Puskesmas Ulak Karang dan Puskesmas Dadok Tunggul Hitam. Jumlah peserta sebanyak 30 orang yang terdiri dari 24 orang dari puskesmas dan 6 orang dan dinas kesehatan.

  1. PELATIHAN PENGELOLA PROGRAM IMUNISASI PUSKESMAS

Penyelenggaraan pelatihan dilakukan di UPTD BKOM dan Pelkes Provinsi Sumatera Barat yang dilaksanakan

selama 4 (Empat) hari efektif pada tanggal 28 September s/d 02 Oktober 2023 dengan jumlah jam pelatihan sebanyak 36 JPL. Kegiatan pelatihan ini terdiri dari teori sebanyak 31 JPL @45 menit dan praktek lapangan sebanyak 5 JPL @60 menit. Praktek lapangan dilakukan di wilayah Puskesmas Kota Padang yaitu Puskesmas Seberang Padang, Puskesmas Padang Pasir dan Puskesmas Pemancungan. Jumlah peserta sebanyak 30 orang yang berasal dari puskesmas.

  1. PELATIHAN INFEKSI LATEN TUBERKULOSIS (ILTB) DAN TERAPI PENCEGAHAN TUBERKULOSIS

(TPT) Penyelenggaraan pelatihan dilakukan di HW Hotel Padang yang dilaksanakan selama 4 (Empat) hari efektif pada tanggal 31 Oktober s/d 04 November 2023 dengan jumlah jam pelatihan sebanyak 33 JPL (hanya teori @45 menit). Jumlah peserta sebanyak 30 orang yang berasal dari puskesmas.

Baca Juga :   Open House Virtual Sesi Kedua, Giliran Ganjar Menyapa Transmigran dan PMI
  1. PELATIHAN PENGENDALIAN PENYAKIT PARU OBSTRUKTIF KRONIK (PPOK) DAN ASMA DI

FASILITAS KESEHATAN TINGKAT PERTAMA (FKTP) Penyelenggaraan pelatihan dilakukan di HW Hotel Padang yang dilaksanakan selama 4 (Empat) hari efektif pada tanggal 07 s/d 11 November 2023 dengan jumlah jam pelatihan sebanyak 31 JPL (hanya teori @45 menit). Jumlah peserta sebanyak 28 orang yang berasal dari puskesmas.

  1. PELATIHAN PENGAWASAN KUALITAS KESEHATAN LINGKUNGAN BAGI TENAGA SANITASI DI PUSKESMAS

Penyelenggaraan pelatihan dilakukan di HW Hotel Padang yang dilaksanakan selama 4 (Empat) hari efektif pada tanggal 14 s/d 18 November 2023 dengan jumlah jam pelatihan sebanyak 34 JPL Kegiatan pelatihan ini terdiri dari teori sebanyak 23 JPL @45 menit dan praktek lapangan sebanyak 11 JPL @60 menit. Praktek lapangan dilakukan di puskesmas wilayah Kota Padang yaitu di Puskesmas Bungus. Jumlah peserta sebanyak 30 orang yang berasal dari puskesmas.(rh)

Mau Pesan Bus ? Klik Disini