Sinegritas TNI-Polri, Polsek Tandun Gandeng Koramil Tandun Patroli di Pasar Tradisional Tandun

Riau- Rokan Hulu- Newslan.id :
Sinegritas TNI-Polri dalam rangka Patroli Harkamtibmas, antisipasi C3 (Curas, Curat dan Curanmor) dipimpin langsung oleh Kapolsek Tandun Iptu Ulik Iwanto, S.H., pada Minggu (30/4/2023), sekitar pukul 09.00 WIB.

“Patroli pasar bertujuan antisipasi C3, antisipasi Premanisme serta memonitoring harga bahan pokok yang ada di pasar setelah lebaran,” jelas Kapolsek Tandun Iptu Ulik Iwanto, S.H. kepada Awak Media.

Iptu Ulik Iwanto mengungkapkan bahwa patroli kali ini juga bertujuan untuk antisipasi premanisme dan pungli yang dilakukan oleh para pemuda tempatan yang sering menggangu kenyamanan pedagang dan pembeli di pasar.

“Antisipasi premanisme serta antisipasi adanya orang membawa Narkoba, Sajam, Senpi, Handak ilegal dan barang berbahaya lainnya,” ungkapnya.

Selain itu, lanjutnya, patroli guna mengantisipasi adanya penumpukan dan penimbunan bahan pokok yang biasa dilakukan oleh pedagang yang ingin memanfaatkan situasi jual beli setelah lebaran.

“Mengantisipasi kemacetan dan laka yang terjadi karena banyaknya parkir motor pengunjung pasar yang sering memakan badan jalan,” pungkasnya.

Sasaran patroli diantaranya para pedagang di Pasar Tandun, para pengunjung Pasar Tandun serta tukang parkir di Pasar Tandun.

Pada giat kali ini, Kapolsek Tandun Iptu Ulik Iwanto. S.H. didampingin Bripka Didik Mardiansyah, Bripka MM. Harahap serta anggota Koramil 08 / TDN Peltu Muksin. (Stn)

Baca Juga :   Dua pelaku Curanmor Diamankan Polisi, di Pasar Jati Agung
Mau Pesan Bus ? Klik Disini