HUT RAPI Pertama Kabupaten Merangin Provinsi Jambi

 

Newslan-id Merangin. Kegiatan Radio antar penduduk Indonesia (RAPI) wilayah Kabupaten Merangin provinsi Jambi, melakukan gotong royong masal di Desa Tanjung Alam Kecamatan Jangkat Timur Merangin Jambi dalam rangka menyambut HUT RAPI wilayah 09 Kabupaten Merangin yang ke 1. Rabu(19/10/2022).

Acara yang dilaksanakan tanggal 22-23 Oktober 2022, yang di hadiri oleh anggota RAPI se Provinsi Jambi. Yang terdiri dari 10 kabupaten dan 1 Kodya.

Dalam acara persiapan dilakukan dengan gotong royong membersihkan sekitar lokasi dan mendirikan tenda-tenda serta sarana pendukung lainnya.

Tema HUT RAPI yang pertama kali ini,
RAPI tidak kemana-mana, tetapi ada di mana mana,
RAPI bersaudara.
RAPI menembus batas.
RAPI mempersatukan Indonesia

Julianto selaku Ketua Pelaksana HUT RAPI Wilayah 09 Merangin provinsi Jambi saat di wawancarai awak media Newslan-id.

” Saya ucapkan terima kasih atas kebersamaan kawan kawan untuk gotong royong mempersiapkan lokasi HUT RAPI tahun ini” ucapnya.

“Acara diselenggarakan tanggal 22 -23 Oktober 2022, yang mengundang seluruh anggota RAPI se Provinsi Jambi” tambahnya.(Damhuri)

Baca Juga :   Miris Kondisi Kantor Desa Pulau Buaya Sudah Setahun Mangkrak 
Mau Pesan Bus ? Klik Disini