Hujan Deras Merendam Lahan Jagung Petani Di Blora

 

Newslan.id – Blora – Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Blora, mengakibatkan sejumlah lahan pertanian jagung terendam air. Para petani terpaksa panen dini dan membiarkan warga mengambilnya. Lahan pertanian jagung yang terendam air berada di Kelurahan Tambahrejo, Kabupaten Blora. Sejumlah petani terpaksa panen dini agar jagung tidak membusuk.

“Tanaman jagung baru siap panen satu bulan mendatang. Tapi karena hujan deras yang turun dalam beberapa hari ini, membuat tanaman jagung terendam air dan membusuk,” kata salah satu petani, Jumarno. Jumarno hanya bisa pasrah dan membiarkan warga ikut mengambil tanaman jagungnya. Akibat kejadian ini, dirinya merugi jutaan rupiah.

Jumarno sengaja memilih panen dini, sehingga bisa segera menanami sawahnya dengan tanaman padi.( Khrisna)

Baca Juga :   Kapolres Muratara Pimpin Apel Pengecekan Senpi dan Latihan Menembak
Mau Pesan Bus ? Klik Disini