Bupati Dan Wakil Bupati Blora Jadi Model Di Hari Batik Nasional.

 

Newslan.id – Blora – Dalam rangka memperingati hari Batik Nasional Pemerintah Kabupaten Blora, Jawa Tengah menggelar fashion week dan pameran UMKM selama tiga hari di alun alun Blora.

Fashion week dan pameran produk UMKM ini digagas oleh para pelaku UMKM lokal Blora dengan memamerkan berbagai produk batik lokal.

Keinginan para pelaku UMKM ini, ditangkap oleh Pemerintah Kabupaten Blora dengan menggelar fashion week dan pameran UMKM.
“Ini murni dari para pelaku UMKM Blora. Kita hanya memfasilitasi tempat dan ijin ijinnya. Mereka mampu untuk mandiri, ” kata Tri Yuli Setyowati.

Puncak acara fashion week ini tepat di hari batik Nasional yakni 2 oktober 2022, dengan menampilkan Forkompimda sebagai modelnya.
Tampak Bupati Blora Arief Rohman beserta sang istri Ainia Salichah mengenakan batik karya designer lokal tampak berlenggak lenggok mirip model diatas cat walk.
Tak mau ketinggalan Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati bersama suaminya juga mengenakan batik karya Umkm Blora juga berlenggak lenggok di atas cat walk.

Kemudian disusul Kapolres beserta istri, ketua DPRD, Kepala Kejaksaan Negeri, Dandim 0721/ Blora, Pengadilan Negeri dan Pengadilan Agama.

Uniknya meski model dadakan mereka semua mirip model yang sudah terbiasa berjalan diatas cat walk.

Selain designer lokal yang sudah memiliki nama seperti Snap, Een Production, ada yang menarik perhatian warga , yakni designer muda yang masih duduk dibangku kelas XI Smk Negeri 2 Blora, jurusan tata busana.

Dara April Elgaria yang menampilkan hasil karya batiknya dengan tema anyaman, yang dipadukan menjadi satu kesatuan tampil memukau para penonton di ajang fashion week ini.

Ia mengaku bangga lantaran ini merupakan karya pertamanya. “Sempat grogi dan bangga bisa tampil sukses. Persiapannya hanya dua minggu, ” katanya.

Baca Juga :   80 Anak Yatim Piatu Dan Kaum Dhuafa Mendapatkan Santunan Dari Ormas Pospera.

Ia berharap karya batik Blora bisa menjadi UMKM naik kelas dan dikenal oleh masyarakat luas.(Khrisna)

Mau Pesan Bus ? Klik Disini