Berita  

Aliansi LSM Dan Journalis Bogor Timur Ajukan Berkas Laporan Pengaduan ( LP ) PT. Mip Ke Polsek Tanjungsari

 

Newslan.id – Bogor – Aliansi Lembaga Swadaya Masyarakat ( LSM ) dan Journalis Bogor timur layangkan surat pelaporan Pt, Mandala Inti Persada / Mip, ke Polsek Tanjungsari terkait Ijin mendirikan bangunan dan Aliran dan CSR perusahaan yang dinilai tidak tersalurkan dengan baik kepada warga petani dari 5 desa yang terkena dampak longsor dan limbah perusahaan selama kurun waktu Dua setengah tahun.

Berbagai cara di lakukan oleh para petani agar pihak perusahaan bertanggung jawab untuk memperbaiki saluran irigasi Cikompeni yang sering tersumbat oleh longsoran material Tanah , batu dan limbah abu batu sehingga terjadi penyumbatan aliran Air irigasi yang notabene mengairi lahan sawah – + 792’ha di lima desa diantaranya.
* Desa – Tanjungrasa
* Pasirtanjung
* Tanjungsari
* Sirnarasa
* Sirnasari , namun pihak perusahaan seolah menganggap spele dan banyak berdalih, terlebih setelah adanya Mediasi pasca petani mengadakan aksi Demonstrasi beberapa waktu lalu ke lokasi perusahan Pt. Mip. Dalam hasil mediasi pihak perusahaan mengatakan akan bertanggung jawab untuk memperbaiki Irigasi Cikompeni dan mempersilahkan para petani melalui perwakilannya untuk membuat RAB termasuk Anggarannya. Namun lagi lagi perusahaan berdalih keberatan dengan Anggaran pembangunan Irigasi Cikompeni yang Fantastis – + 3,5 Miliar rupiah dan pihak perusahaan melalui Fredy dan Feri hanya menyanggupi 150 Juta rupiah untuk membangun Irigasi.

Permasalahan tersebut melebar dan menarik perhatian beberapa Lembaga Swadaya Masyarakat dan Media yang ada di wilayah Tanjungsari – Bogor timur yang sedari awal mengikuti pergerakan dan permasalahan Petani Vs Pt.Mip. di antaranya.
Lsm. Penjara

Lsm. Kaliber distrik 4 Tanjungsari Bogor

Okp. Pemuda Pancasila Tanjungsari

Dan Journalis / Media, Penasilet.com , Oi News , Metro jabar, yang tergabung di Aliansi Lsm dan Media , sehingga membuat Surat pelaporan / pengaduan ke pihak kepolisian sektor ( Polsek ) Tanjungsari.

Baca Juga :   Lagi….!!!Tim Yaga Yingde Grup Kota Batam Salurkan Beasiswa Pendidikan

Romy Sikumbang ketua Dpd Lsm Penjara Bogor dan Wawan Gunawan ketua distrik 4 Lsm Kaliber Bogor mengadukan pihak Pt. Mip, pada Senin 18/7/2022. Menurut Romy , kita yang tergabung di Aliansi , Lsm , Media Bogor timur merasa prihatin dengan kondisi para petani yang selama Dua tahun lebih di rugikan oleh Pt. Mip, mereka tidak bisa menggarap sawahnya karena tidak ada pasokan Air dari Irigasi Cikompeni kami dari Aliansi konsen dengan permasalahan ini kami juga meminta pihak perusahaan bertanggung jawab atas kerugian para petani dan memperbaiki Irigasi.” Kata Romy bersama Wawan Gunawan.

Lebih lanjut Romy mengatakan – kemarin kita layangkan surat pengaduan pelaporan ( Lp ) ke pihak Polsek Tanjungsari , namun stelah kami sampaikan Surat pelaporan / pengaduan ke Kapolsek Tanjungsari , Iptu. Hartanto Rahim SH, beliau mengarahkan kami agar langsung ke Polres bogor ( Tipiter ) karena itu lebih pas ke Tipiter polres Bogor.” Imbuh Romy kita ikuti prosedur itu, karena fakta , data sudah lengkap.” Imbuh Romy

Hartanto Rahim kapolsek Tanjungsari saat di konfirmasi terkait Surat pengaduan dan pelaporan Pt. Mip yang di layangkan oleh Aliansi Lsm dan Media, memberikan penjelasan kepada wartawan by telpon whatsapp. Benar hari Senin kemarin ada rekan rekan dari Lsm menyerahkan Berkas pelaporan Pt. Mip namun kami langsung mengarahkan agar berkas pelaporannya langsung ke pihak Polres bogor ( Tipiter ) nah setelah itu nanti kan ada koordinasi dengan pihak kami di Polsek nanti kami mengikuti technisnya seperti apa bukan menolak ya perlu di perjelas jangan sampai ada Opini kalau saya sebagai kapolsek tidak menerima / menolak.” Terang Hartanto.( Marco – red )

Mau Pesan Bus ? Klik Disini