Polres Karimun Gelar Vaksinasi Massal Serentak Seluruh Indonesia Yang Dipimpin Oleh Irwasum Polri

Polres Karimun Gelar Vaksinasi Massal Serentak Seluruh Indonesia Yang Dipimpin Oleh Irwasum Polri

Karimun – Newslan.id . Guna mencegah penyebaran dan penanggulangan pandemi Covid-19, Polres Karimun Gelar Vaksinasi Massal Serentak Seluruh Indonesia yang dipimpin oleh Irwasum Polri dalam rangka percepatan vaksinasi yang dilaksanakan di jln. A. Yani. Kelurahan Sei Lakam Timur. Kecamatan Karimun tepatnya disamping Mesjid Ibadurrahman., Jumat (20/5/2022).

Zoom meeting Vaksinasi serentak Indonesia dipimpin Irwasum Polri Komjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto. MSi, di Polresta Barelang, Polda Kepri. Kapolres Karimun, AKBP Tony Pantano, SIK, SH mengatakan, kegiatan Vaksinasi Serentak yang digelar di beberapa Kecamatan yang ada dikabupaten Karimun seperti Kecamatan Balai, Meral, Tebing dan Kecamatan yang ada dipulau Karimun guna mempercepat proses pemberian vaksin kepada masyarakat guna menjamin herd immunity di massa pandemi sekarang ini.

“Percepatan vaksinasi secara berkesinambungan menjadi syarat mutlak terciptanya kekebalan kelompok (herd immunity) “ ucap Kapolres Karimun AKBP Tony Pantano, SIK, SH
Dalam pelaksanaan vaksinasi massal ini, tetap melakukan penerapan protokol kesehatan yang ketat dan pengaturan managemen yang baik, sehingga mekanisme pelaksanaan kegiatan berjalan dengan baik dan sehat,” ujarnya.

Kapolres Karimun AKBP Tony Pantano, SIK, SH juga menyampaikan himbauan kepada seluruh masyarakat yang datang untuk disiplin dan sadar akan implementasi penerapan protokol kesehatan dimanapun berada, termasuk di lokasi pelaksanaan kegiatan vaksin.

“Wajib menggunakan masker yang baik dan benar, tetap menjaga jarak tidak berkerumun dan tetap menjaga kebersihan,” pungkas Kapolres Karimun AKBP Tony Pantano, S.IK, SH.
(Beni H)

Baca Juga :   Pedagang Korban Kebakaran Kios Pasar Atas Dapat Bantuan Dari Pemda
Mau Pesan Bus ? Klik Disini