Berita  

Polres Sarolangun Sosialisasi Nomor WhatsApp Bantuan Polisi

JambiSarolangunNewslan-id. Polres Sarolangun Tambah Pemasangan Baliho “Nomor Whatsapp Bantuan Polisi” Pada Titik Rawan serta Sosialisasikan Pelayanan Pihak Kepolisian

Sebagai wujud pelayanan prima kepada masyarakat dalam rangka Ops Ketupat 2022, Polres Sarolangun menambah pemasangan baliho “Nomor Whatsapp Bantuan Polisi” pada titik yang dianggap rawan kriminalitas, laka lantas maupun bantuan lainnya, dengan Nomor WhatApp 085360555222 untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat pada saat memerlukan pelayanan pihak Kepolisian.

“Menindaklanjuti program kebijakan Kapolri, Polres Sarolangun dan jajaran melaksanakan pemasangan sekaligus mensosialisasikan keberadaan layanan pengaduan ini kepada masyarakat.”

Seperti yang dilakukan Personil Humas Polres Sarolangun, Jumat (29/4/22) melakukan pemasangan Nomor Bantuan Polisi yang pasang di tempat-tempat keramaian dan rawan guna memudahkan masyarakat untuk mengetahui layanan tersebut.

Kasi Humas Iptu Riendradi Menyampaikan saat ini layanan Bantuan Polisi telah aktif di Polres Sarolangun, dihimbau kepada masyarakat bilamana membutuhkan layanan informasi, layanan pengaduan maupun laka lantas dapat menghubungi nomor tersebut, pihak Kepolisian akan segera menindak lanjuti laporan masyarakat.

Layanan Pengaduan WhatsApp   ini merupakan terobosan Polri dalam memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat, agar call center ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik baiknya sesuai dengan kebutuhan, tambahnya.

“Dengan adanya Layanan Pengaduan WhatApp 085360555222 di Polres Sarolangun harapannya memudahkan masyarakat dalam memberikan informasi maupun mencari bantuan pihak Kepolisian,” tutupnya

Baca Juga :   Mudik Lebaran H-7, 41.378 Pelanggan KA Tiba di Wilayah Daop 4 Semarang
Mau Pesan Bus ? Klik Disini