Berita  

LEMKAPI MEMBERIKAN PENGHARGAAN KEPADA KAPOLRESTABES SEMARANG ATAS INOVASI LAYANAN KEPOLISIAN BERBASIS DIGITAL APLIKASI LIBAS.

 

Jateng – Kota Semarang – Newslan.id – Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (LEMKAPI) memberikan penghargaan kepada Kapolrestabes Semarang Kombes Pol. Irwan Anwar, S.I.K., S.H., M.Hum, Rabu (29/12/2021).

Penghargaan tersebut diberikan oleh Direktur Eksekutif LEMKAPI Dr. Edi Saputra Hasibuan, S.H., M.H yang diterima langsung oleh Kapolrestabes Semarang.

Pemberian penghargaan kepada Kapolrestabes Semarang atas Inovasi Layanan Kepolisian Berbasis Digital LIBAS (Polisi Hebat Semarang) sebagai Implementasi Transformasi Polri PRESISI (Prediktif, Responsibilitas, Transparansi dan Berkeadilan) dibawah Kepemimpinan Jenderal Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo M.Si “Ujar Dr. Edi Saputra Hasibuan.

Penghargaan selain diterima oleh Kapolrestabes Semarang, juga diberikan kepada Kasat Resnarkoba dan Kasat Reskrim Polrestabes Semarang berkaitan dengan pengungkapan Kasus Narkoba jenis Sabu 8,4 Kg.

Apresiasi dan terima kasih kepada Kapolrestabes Semarang beserta jajaranya berkaitan dengan terobosan Aplikasi LIBAS, hal ini dikarenakan masyarakat dapat membuat laporan dengan cepat dan mudah “Ujar Dr. Edi Saputra Hasibuan.

Diharapkan untuk masyarakat Kota Semarang dapat mengunduh Aplikasi LIBAS, agar masyarakat dapat lebih mudah dalam membuat laporan sehingga penanganan dapat lebih cepat “Ujar Kapolrestabes Semarang.

(HUMAS POLRESTABES SEMARANG)

Mau Pesan Bus ? Klik Disini