Buruk…!!!! Pelayanan Jasa Pengiriman Barang J&T Cabang Girian Kota Bitung, Sulawesi Utara

Bitung – Newslan.id. Pelayanan jasa pengiriman barang J&T cabang Girian Kota Bitung, Sulawesi Utara masih saja dikeluhkan konsumen. Pasalnya, selain cara melayani yang kian buruk juga diduga sengaja menahan barang kiriman yang sudah sampai dikantor cabang.

Parahnya lagi, disaat konsumen menanyakan barang kiriman tersebut, justru hanya dijawab nanti besok diantar, tapi ternyata tak kunjung diantar juga.
Hal ini dialami oleh seorang konsumen pengguna jasa J&T express yang beberapa waktu lalu dikirimi surat tugas dan KTA dari satu Media cetak, televisi dan online Lintas Aktual Nusantara yang berkantor pusat di kota Merangin Jambi.

Barang kiriman tersebut sudah sampai di kota Bitung Sulawesi Utara karena dikonfirmasi oleh kurir yang akan mengantarkan barang tersebut pada tanggal 16 Mei 2022 sekitar pukul 15.00, namun karena saya tidak ada dirumah akhirnya kurir mengatakan bahwa barang tersebut diantarkan besok harinya kata seorang konsumen berinisial EDM, akan tetapi justru barang itu tidak diantar sampai dengan sekarang udah tanggal 24 Mei 2022 dan hanya dijanjikan diantarkan besok tapi tak kunjung datang juga ujar EDM.

Dengan adanya pelayanan jasa yang buruk seperti ini, yang jelas sangat merugikan konsumen, apalagi jika barang yang dikirim adalah barang yang urgent dan dibutuhkan dengan cepat ujar EDM yang juga menjabat sebagai Ketua Lembaga Perlindungan Konsumen Nusantara Indonesia pada Dewan Pimpinan Wilayah Propinsi Sulawesi Utara.
Ini jelas sangat merugikan konsumen sebagai pengguna jasa, bukan saja itu tapi pelaku usaha sudah menjanjikan dan memberikan informasi yang tidak benar kepada konsumen dan ini melanggar Undang-undang nomor 8 tahun 1999, dan jika barang itu tak diantar juga maka kami akan datangi pelaku usaha tersebut dan memberikan edukasi tentang pelayanan jasa, dan jika tidak bisa menjalankan usahanya sesuai dengan ketentuan undang-undang yang berlaku, agar sebaiknya usaha tersebut ditutup saja. Ucap EDM.

Baca Juga :   Percepatan perolehan Vaksin, Sat Intelkam gandeng FA Waterboom Gelar VAKSINASI MASSAL.

Kami juga menghimbau kepada masyarakat agar teliti dalam memilih pelaku usaha yang menyediakan jasa, agar tidak dirugikan dengan pelayanan yang sangat buruk seperti ini sambung EDM menutup pembicaraan.(red/tim)

Mau Pesan Bus ? Klik Disini